Gerbong Mutasi Pemerintah Kota Bengkulu Dibuka, 37 Pejabat Dilantik

Oleh admin 04 Agu 2025, 21:36 WIB 5 Views

Bengkulu – Pemerintah Kota Bengkulu melaksanakan mutasi jabatan untuk pertama kalinya di bawah kepemimpinan Walikota Dedy Wahyudi dan Wakil Walikota Ronny PL Tobing. Total 37 pejabat dari eselon III dan IV dilantik untuk mengisi kekosongan di beberapa jabatan.

Pelantikan ini dipimpin oleh Pj Sekda Tony Elfian, yang didampingi oleh Asisten II Sehmi Alnur, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Achrawi, Kepala Dinas Sosial Sahat Marulitua Situmorang, serta Camat Singaran Pati Alex Periansyah. Kegiatan yang berlangsung khidmat di Balai Kota Merah Putih pada Senin (4/8/25) ini bertujuan untuk memberikan penyegaran dan memastikan bahwa seluruh jabatan yang kosong segera terisi.

“Ini mutasi pertama di bawah kepemimpinan Walikota Dedy dan Wakil Walikota Ronny. Pemkot melaksanakan mutasi sebanyak 37 jabatan terdiri dari eselon III dan IV, dan ini hanya mengisi jabatan yang sudah lama kosong,” ujar Tony Elfian.

Tony Elfian juga mengingatkan para pejabat yang dilantik untuk segera melaksanakan serah terima jabatan dan menunjukkan kualitas kerja yang tinggi. Ia menekankan pentingnya kesetiaan kepada pimpinan, dalam hal ini Walikota Dedy dan Wakil Walikota Ronny, agar dapat mendukung dan mensukseskan berbagai program Pemerintah Kota Bengkulu.

“Saya berpesan agar kita dapat tegak lurus dan satu komando terhadap Walikota dan Wakil Walikota. Selamat menjalankan tugas, laksanakan amanah ini sebaik mungkin, dan berikan yang terbaik untuk Kota Bengkulu,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Tony menjelaskan bahwa mutasi ini juga merupakan bagian dari implementasi program open karier yang digalakkan oleh Walikota Dedy, yang memberikan kesempatan bagi seluruh aparatur pemerintah, mulai dari staf eselon IV hingga pejabat eselon III dan II, untuk mengajukan permohonan pindah jabatan.

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin penulis.

Komentar (0)

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *